Diera serba online sekarang, banyak perusahaan, umk, atau usaha perorangan yang mulai melirik dunia online sebagai cara untuk meningkatkan penjualan usahanya. Oleh karena itu, kami ingin share tentang cara membuat website untuk anda2 yang ingin belajar secara otodidak.
Apa yang perlu dipersiapkan?
Yang perlu kalian persiapkan adalah:
1. Komputer / laptop untuk lakukan pemrograman ( kalao ga ada ini mana bisa bikin website kan teman?) hehehehe...
2. Web server local untuk testing sebelum launch ke cloud / web hosting production.
3. Software tools untuk ketik coding kamu.
4. Framework php supaya kamu tidak ribet dan teratur membuat website.
Oke teman, berikut penjelasan untuk cara bikin web server local, download software tools, dan download framework codeigniter php.
1. Download web server local XAMPP
Web server local yang akan dipakai dalam artikel ini adalah XAMPP, xampp ini sangat praktis dan mudah dimana dalam satu paket sudah terdapat Apache + PHP + Mysql, dan bahkan bisa pakai postgree databasenya. Linknya dapat teman klik dikalimat sebelah ini LINK DOWNLOAD XAMPP WEB SERVER. Setelah itu klik versi terbaru seperti pada gambar di bawah ini:
karena disini admin memakai windows 64 bit, maka download lah yang untuk windows dan versi 64bit.
2. Software tools untuk coding web
Untuk memulai membuat website anda tentu harus memiliki tools untuk proses penulisan coding dan editing coding. Harusnya bisa dengan menggunakan Text edit bawaan windows, tetapi anda mungkin akan memakai kacamata atau tambah ukuran kacamata dalam beberapa bulan kedepan ( hehehe..). Admin memakai software yang bernama notepad++, dimana software ini memiliki kemampuan bisa split monitor, pewarnaan syntax dan lain-lain yang mempermudah proses penulisan coding. Berikut adalah link untuk download softwarenya (klik link dikalimat sebelah) LINK DOWNLOAD NOTEPAD++. Untuk versi kami sarankan seperti gambar dibawah ini:
3.Framework PHP codeigniter
Agar coding kita teratur dan tidak seenak jidat, serta bisa mempercepat pembentukan aplikasi kita memerlukan sebuah framework yang berbasis PHP sebagai wadah untuk proses pembuatan website. Dengan framework ini kita dapat menerapkan MVC (Model View Controller) dalam penulisan coding kita ( Akan saya jelaskan dalam topik berikutnya ). Untuk mendownload framework codeigniter ini dapat anda klik pada kalimat sebelah ini LINK DOWNLOAD CODEIGNITER 3. Pilih seperti yang dilihat pada gambar dibawah ini:
Setelah anda download xampp+codeigniter+notepad plus, kita akan membahas dan mempelajari cara setting dan install xampp webserver di windows BELAJAR MEMBUAT WEBSITE PART 2 : Install & setting xampp webserverInstall & setting xampp webserver.
KLIK BERIKUT UNTUK PART 2 --> BELAJAR MEMBUAT WEBSITE PART 2 : Install & setting xampp webserver Install & setting xampp webserver.