Lama tidak menulis tentang info nutrisi buah-buahan, alhamdulilah admin bisa menulis kembali artikel tentang manfaat buah-buahan. Yuks, artikel berikut ini akan membahas kandungan dan manfaat TOMAT untuk kesehatan tubuh anda.
Sebelum kita membahas manfaat tomat, tidak salahnya kita menyelidiki kandungan dari buah tomat. Dalam setiap 100 gr buah tomat, terdapat beberapa gizi dan nutrisi yang kami paparkan sebagai berikut:
Sekitar 95% dari tomat adalah air dan 5% sisanya serat dan karbonhidrat. Nutrisi, vitamin, dan mineral dari 100gr buah tomat:
Setelah kita mengetahui kandungan dari buah tomat, admin akan meringkas beberapa manfaat dari buah tomat untuk kesehatan kita.
5 manfaat buah tomat
Berikut adalah 5 manfaat (dari berbagai manfaat lainnya) dari buah tomat:
kandungan zat Chlorogenic acid dan pottasium membuat tomat membantu menormalkan tekanan darah, sehingga menghindarkan orang yang mengkonsumsi rutin tomat untuk terserang stroke. Selain itu, tomat yang kaya vitamin C dan folat membantu menyeimbangkan level homocysteine, asam amino dari pemecahan protein yang bisa meningkatkan risiko serangan jantung dan stroke.
2. Membantu mencegah terjadinya kanker
Lycopen, beta carotene, dan vitamin C membuat tubuh mencegah terjadinya zat-zat radikal bebas penyebab terjadinya sel kanker.
3. Menjaga kesehatan mata anda
Zat beta karoten merupakan zat yang merubah pro vitamin A menjadi vitamin A yang dapat terserap didalam tubuh. Hal ini menyebabkan dengan mengkonsumsi rutin tomat dapat mencegah mata mudah terkena rabun.
4. Membantu program turun berat badan
Untuk para wanita yang ingin menurunkan berat badan konsumsilah tomat secara rutin. Tomat mampu mendorong produksi asam amino yang disebut caritine. Asam amino ini dapat meningkatkan kemampuan tubuh untuk membakar lemak 30% lebih cepat.
5. Membantu menetralkan efek negatif asap rokok
Asam coumaric dan asam klorogenat yang membuat rasa asam pada tomat ternyata memiliki efek baik terhadap paru-paru, sehingga sangat berguna untuk memperbaiki paru-paru perokok. Peneliti menyarankan untuk mengkonsumsi 2 buah tomat agar paru-paru dapat terjaga dengan baik.
Jadi tunggu apalagi sobat, konsumsi rutin tomat yang sangat murah lebih baik daripada biaya rumah sakit dan obat-obatan. Konsumsilah 2 buah tomat setiap hari untuk menjaga kesehatan anda. Salam sehat.
Bagi anda pemilik usaha yang ingin menerapkan sistem komputer untuk kontrol stok, rekap laporan otomatis, laba-rugi otomatis, sistem kasir,dan barcode qrcode. Dapat mencoba aplikasi partheon stok.. GRATIS 100%. Installnya mudah cukup KLIK/TAP link gambar dibawah ini: